Training HACCP
Hazard Analysis Critical Control Points (HACCP) merupakan kerangka keamanan pangan yang diakui secara internasional untuk mengidentifikasi dan mengelola risiko terkait keamanan pangan. Dengan adanya kontrol keamanan pangan yang terpusat, pelanggan, publik dan pihak berwenang dapat memperoleh jaminan bahwa produk pangan tersebut dikelola dengan baik.
HACCP adalah sebuah sistem manajemen di mana keamanan pangan ditangani melalui analisis dan pengendalian bahaya biologis, kimia dan fisik dari produksi bahan baku, pengadaan, penanganan hingga proses pembuatan, distribusi dan konsumsi produk akhir oleh konsumen.
Sebagai kerangka kerja keamanan pangan, manfaat utama dari HACCP adalah memastikan bahwa produk akhir makanan siap dikonsumsi dan aman untuk dimakan. Salah satu langkahnya adalah dengan memperkenalan sistem pemeriksaan dan standar untuk mengurangi risiko bagi manusia yang mengonsumsinya.
Perlu diketahui bahwa HACCP dirancang agar bisa digunakan dalam setiap tahap produksi makanan. Jika kita membayangkan semua tahapan pekerjaan, proses dan pihak yang terlibat dalam produksi satu jenis makan siap saji, kita bisa membayangkan berapa banyak peluang munculnya risiko.
Saat persiapan bahan baku, ada risiko yang mungkin terjadi. Begitu juga saat bahan makanan akan dikemas dan disimpan untuk dijual. Tujuan HACCP adalah menangani semua masalah ini dengan pendekatan yang terstruktur berdasarkan proses yang ada.
Manfaat Training HACCP
Ada berbagai alasan kenapa sebuah perusahaan memiliki HACCP. Baik itu sebagai bentuk pemenuhan persyaratan dari aturan yang berlaku atau sekadar memastikan bahwa semua proses produksi yang dilakukan berjalan dengan aman, manfaat HACCP dalam sebuah bisnis sebenarnya sangat banyak dan bisa bertahan dalam jangka panjang. Adanya sistem HACCP memungkinkan Anda untuk mengidentifikasi dan mengendalikan risiko yang mungkin terjadi. Ini kemudian diterapkan dalam seluruh rantai makanan mulai dari proses produksi sampai distribusi dan konsumsi.
Namun untuk bisa mengimplementasikannya, dibutuhkan komitmen penuh dari manajemen dan tim HACCP Anda. Ini termasuk satu orang tenaga auditor HACCP yang tersertifikasi. Ada beberapa manfaat HACCP yang bisa didapatkan oleh pemilik bisnis yakni:
1. Mengurangi Kerugian Karena Produk
Untuk mengajukan sertifikasi HACCP diperlukan berbagai persyaratan, salah satunya adalah SOP (Standard Operating Procedurs/Prosedur Operasi Standar. SOP sendiri merupakan prosedur tertlutus yang secara akurat menggambarkan serta merinci semua kegiatan produksi dari awal hingga akhir.
Adanya SOP akan membantu memastikan langkah-langkah dalam semua proses produksi dilakukan dengan benar. Dengan begitu, kesalahan produksi bisa diminimalkan. Semakin sedikit kesalahan, semakin kecil kerugian karena produk yang akan Anda alami.
2. Meningkatkan Kualitas Produk
Manfaat HACCP selanjutnya adalah peningkatan kualitas produk yang Anda hasilkan. Dengan mengidentifikasi serta mengendalikan potensi bahaya seperti kontaminan mikrobiologis, kimia dan fisika, perusahaan bisa lebih memastikan konsumen bahwa produk yang dihasilkan memang aman.
Dengan mengurangi bahaya dan semua risikonya, Anda bisa mempertahankan kredibilitas perusahaan lewat produk yang berkualitas. Pada akhirnya ini juga akan meningkatkan citra bisnis Anda di mata publik.
3. Konsistensi dalam Persiapan produk
Sebagai bagian dari titik kontrol kritis sistem HACCP, pemantauan dilakukan untuk mengidentifikasi adanya bahaya atau risiko. Dari sana, batas-batas akseptabilitas kritis dan terukur diuraikan untuk setiap titik kontrol.
Langkah-langkah ini menjamin produk yang dihasilkan dibuat dengan cara yang konsisten sehingga menghasilkan kualitas yang konsisten pula. Namun jika kriterianya tidak terpenuhi dan terjadi penyimpangan, maka produk harus diperbaiki atau dibuang.
4. Meningkatan Profitabilitas
Biaya penerapan dan pengoperasian sistem HACCP bervariasi, tergantung pada persyaratan yang dibutuhkan oleh sebuah perusahaan untuk memenuhinya. Namun investasi ini akan berkontribusi pada keuntungan yang didapatkan oleh perusahaan.
Dengan menerapkan ketujuh prinsip HACCP, produk yang aman dan berkualitas akan dihasilkan. Ini akan membantu Anda mendapatkan kepercayaan pelanggan yang akan membeli produk yang Anda jual dalam jangka panjang.
Tujuan Training HACCP
Kasus keracunan makanan atau temuan makanan yang tidak layak konsumsi adalah hal yang sangat lazim terjadi di lingkungan kita. Hal semacam ini seharusnya bisa dihindari. Bukan hanya demi nama baik produsen, tapi untuk melindungi manusia dari berbagai risiko yang membahayakan.
Adanya sistem HACCP bertujuan untuk memastikan bahwa semua bahan makanan jadi yang dijual di pasaran aman secara biologis, fisik maupun kimia bagi orang yang mengonsumsinya. Dengan begitu risiko sakit maupun kematian karena bahan makanan yang tidak layak konsumsi bisa dikurangi bahkan dihilangkan sama sekali.
Apa yang Terjadi Jika Industri Pangan Mengabaikan HACCP?
HACCP dapat menjadi sangat penting karena penyakit yang berasal dari makanan termasuk alergi bisa mendatangkan masalah kesehatan yang parah. Masalah ini seringkali diakibatkan oleh kebersihan yang buruk di area proses persiapan makanan. Hal tersebut terjadi ketika tidak ada aturan maupun standar pengawasan ketat yang diterapkan oleh perusahaan.
Perusahaan yang berjalan tanpa menggunakan sistem manajemen HACCP sangat riskan melakukan kesalahan produksi, termasuk menghasilkan produk makanan yang berbahaya. Ketika konsumen menyantap makanan yang terkontaminasi bakteri maupun zat berbahaya lainnya, efeknya bisa bermacam-macam. Mulai dari ketidaknyamanan ringan sampai penyakit yang mengancam jiwa.
Satu-satunya cara untuk mencegah hal ini terjadi adalah memastikan bahwa bakteri sudah terbunuh dan menyebabkan kontaminasi pada makanan. Ini merupakan fungsi inti dan elemen terpenting dari implementasi HACCP.
Materi Training HACCP
- Melaksanakan Program dan Prosedur Keamanan Pangan
- Mengelola Program Audit/Inspeksi/Asesmen Keamanan Pangan
- Melakukan Pelatihan Keamanan Pangan
- Memantau Pelaksanaan Program Mutu dan Keamanan Pangan
- Mensupervisi Rencana Keamanan Pangan
- Melakukan Verifikasi Program Pendukung Keamanan Pangan
- Mengembangkan Rencana Keamanan Pangan Berbasis HACCP dan berpartisipas dalam Tim HACCP
Fasilitas Online Training
Soft Copy Modul Materi, E-Certificate, Soft Copy Dokumentasi Training.
Fasilitas Offline Training
Modul Materi, Certificate, Training Kit & Souvenir, Meeting Room (Lunch & 2x Coffee Break).
Jadwal Training Tahun 2022
Investasi :
Training Online :
Training Offline :
INFORMASI & REGISTRASI
E-mail: cs@informasitraining.org
Hotline : 0858.9157.2656